header new

on . Dilihat: 78

PA Tolitoli  Raih 3 Medali pada KPTA PALU CUP 2023

 Oranye Putih Gradasi Hari Batik Nasional Kiriman Instagram

Tolitoli-Pengadilan Agama Tolitoli mengikuti kegiatan KPTA PALU CUP KE-XI Tahun 2023,  kejuaraan ini digelar untuk memeriahkan HUT Peradilan Agama ke- 141 pada 1 Agustus, HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus dan HUT Mahkamah Agung pada 19 Agustus Tahun 2023.

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 10 s/d 11 Agustus 2023 ini dibuka oleh ketua PTA Palu DR. H. ZULKARNAIN, S.H., M.H. di ikuti oleh seluruh Pengadilan Agama sewilayah PTA Palu juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga Peradilan Agama Sesulawesi Tengah.

Cabang olahraga yang dipertandingkan diantaranya Tenis Lapangan yang merupakan olahraga resmi warga peradilan dalam wadah PTWP yang dilaksanakan di Lapangan Tenis Taman GOR PALU., serta Tenis Meja, Catur dan Logika  yang kesemuanya dipertandingakan di lapangan Pengadilan Tinggi Agama Palu dalam format beregu.

Cabang Tenis lapangan PA Tolitoli Mengikutkan dua tim terdiri dari Tim Putra dan tim putri yang mana tim Putra PA Tolitoli berhasil meraih Peringkat ke-3 dan berhak atas medali Perunggu, cabang olaharaga Logika berhasil meraih Peringkat ke-2 dengan medali Perak, serta Cabang Catur yang berhasil meraih peringkat 1 setelah berhasil mengalahkan Pengadilan Agama Donggala di partai Final sehingga berhak atas medali emas, sementara PTA Palu sendiri keluar sebagai juara umum dengan 4 Pedali emas di ikuti oleh PA Tolitoli di Peringkat ke dua.

M12,

Berikut perolehan medali Turnamen KPTA CUP XI 2023.

No.

Pengadilan

Emas

Perak

Perunggu

Total

1.

PTA PALU

4

-

-

4

2.

PA Tolitoli

1

1

1

3

3.

PA Donggala

-

2

-

2

4.

PA Palu

-

1

1

2

5.

PA Bungku

-

1

1

2

6.

PA Parigi

-

-

2

2

7.

PA Ampana

-

-

1

1

8.

PA Luwuk

-

-

1

1

9.

PA Buol

-

-

-

10.

PA Poso

-

-

-

-

11.

PA Banggai

-

-

-

-

tenis

catur

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Toli-Toli

Jln. Hi. Mallu No. 23

Telp: 0453-21244

Sms : 0812-4146-4244

Fax : 0453-21816

Email: Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

 

 

Tautan Aplikasi

SIPP

Komdanas

SIKEP

SIMARI

LPSE

// Responsive voice